Postingan

Menampilkan postingan dengan label Puncak Rajawali

Pendakian Gunung Sumbing 3371 MDPL, Via Bowongso, Wonosoba, Jawa Tengah

Gambar
Puncak Rajawali Pertama kali mendengar di Gunung Sumbing terdapat miniaturnya sabananya Sembalun Gunung Rinjani, saya menjadi penasaran seperti apa sabananya tersebut. Keinginan itu akhirnya baru terealisasikan setelah beberapa kali mencoba jalur pendakian Gunung Sumbing Via Bowongso, Wonosobo, Jawa Tengah, Indonesia. Desa Bowongso sendiri berada di kecamatan Kalijajar, Wonosobo, Jawa Tengah, Indonesia. Rata-rata penduduknya sebagian besar bercocok tanam dengan menanam tanaman khas pegunungan seperti kentang, kol, tomat, seledri dan lain sebagainya. Karena berada di ketinggian atau perbukitan, rumah-rumah penduduk dibuat berundak dan tersusun rapi. Yang menjadi icon desa ini adalah memliki lapangan sepakbola yang bersebelahan dengan basecamp pendakian Gunung Sumbing yang berada berdampingan di sebelah Sekolah Dasar. Untuk menuju desa Kalijajar ini dari arah Wonosobo ke arah selatan setelah pertigaan Kertek. Kurang lebih 2 km kita akan bertemu dengan perempatan dan kita belok kiri. Akse...

Pendakian Gunung Sumbing Via Basecamp Adipuro, Kaliangkrik, Magelang

Gambar
Perjalanan kami untuk kembali mengajakkan kaki ini melangkah di Gunung Sumbing ini sudah terencana saat salah satu grup WhatsApp Puisi Para Pendaki yang kala itu berkeinginan mau mencoba naik gunung Sumbing. Dari sinilah akhirnya kami berkoordinasi untuk merencanakan hari, tanggal dan waktu. Akhirnya kami memilih pada tanggal tiga belas dan empat belas Februari dua ribu dua puluh satu. Kebetulan tanggal tiga belasnya merupakan Tahun Baru Imlex jadi ada libur yang cukup panjang selama tiga hari. Rencana awal kami akan naik gunung Sumbing via Bowongso, namun karena masih pandemi dan musim hujan yang intensnya masih tinggi jalur ini masih ditutup untuk pendakian. Option ke dua akhirnya kami mencoba menghubungi basecamp Kaliangkrik sekalian ingin melihat Nepal Van Java kata teman-teman. Terpilihlah basecamp Adipuro Kaliangkrik yang berada di sebelah Timur basecamp Butuh. Tanggal dua belas Februari teman yang di Lampung mulai bergerak untuk menuju ke Magelang. Sementara saya sendiri baru be...