Cara Menanak Nasi Supaya Tidak Gosong/Hangus Dengan Nesting di Gunung
Perjalanan mendaki memang butuh membutuhkan banyak tenaga, sehingga karbohidrat dalam tubuh sangat diperlukan untuk mendapatkan tenaga yang ekstra. Selain mengandung karbohidrat, nasi juga mengandung vitamin, mineral dan masih banyak yang terkadung di dalamnya. Biasanya orang yang melakukan pendakian gunung yang diatas ketinggian 2000 MDPL atau yang membutuhkan waktu 3-5 hari sering membawa bahan makan berupa beras. Akan tetapi terkadang kita kurang memahami bagaimana cara memasak nasinya. Sehingga nasi berasa sangit, berwarna coklat kehitaman atau bahkan nasi menjadi gosong atau hangus. Selain rasa yang kurang enak, ini juga membuat kita susah untuk membersihkan nesting setelah pemakian. Nah, temen-temen berikut kami sajikan bagaimana cara memasak nasi di nesting supaya tidak hangus atau gosong. Cuci beras dengan bersih secukupnya Masaklah air hingga mendidih Siapkan nesting yang sudah memiliki sarangan agar beras tidak langsung masuk ke dasar nesting. Masukkan ai...