Suwanting Is Sinting

Bagian 1

Perjalanan Ke Basecamp

Basecamp Tempat Singgah Gunung Merbabu Via Suwanting

Adalah sebuah kesepakatan antara kami, Bang Wanto, Bang El, Mbak Nov dan Suami dan terakhir Bang Jack. Setelah bertemu di rumah bang Wanto di Tengaran, kami sepakat berangkat malam itu pukul 20:00.

Di perjalanan kami kontak bang Jack yang sudah berangkat duluan dan beliau menunggu di Kopeng. Rasanya perjalanan kami yang jauh dari masing - masing kota membuat kami berhenti di warung makan Lamongan.

Kami pesan makan malam dengan menu ala Lamongan yang terkenal dengan sambal sedapnya, oh tidak lupa pete untuk pengharum ruangan bilik nanti, hehehehe.

Tidak lama bang Jack pun bergabung untuk dinner malam itu. Udara yang dingin air putih yang aku pesan tidak luput dari genggaman tanganku. Usai berbayar kamilanjutkan perjalanan

Menuju basecamp Suwanting. Sesekali kabut menyapa kami di perjalanan, kaca mobil di buka untuk menikmati dingin yang haqiqi dari alam dan Tuhan semesta alam.

Pukul 10 malam kami sampai di Basecamp Pendakian Gunung Suwanting. Sekilas sepi malam itu karena memang kami mendaki pada weekday meskipun memang musim libur sekolah hehehehe.

Suasana dalam basecamp yang cukup nyaman

Sebagai informasi tambahan di basecamp Suwanting bukan hanya satu, banyak rumah warga yang menyediakan tempat sebagai basecamp untuk mempersiapkan pendakian, dari warung makan jajanan atau toilet semua tersedia. Adapula yang mereka menawarkan home stay untuk kalangan yang berduit dengan kenyamanan yang baik pula.

Setelah terkondisikan kami memilih untuk rehat segera, karena memang perjalanan besok pagi membutuhkan tenaga yang tidak sedikit. Saya memilih di pojokan sebelah dalam hingga keramaian itu tidak terjangkau. Tak lama disusul bang El, lumayan ada karil-karil besar yang menjadi penghalang angin masuk selain kami juga bungkus tubuh kami dengan sleeping bag.

Malam begitu cepat saat lantunan merdu ayat Al-Qur'an berkumandang. Bergegas ke kamar mandi untuk menguji nyali dengan dinginnya air pegunungan pagi. Mak Byuurrrr

serasa beku pori-pori tubuhku, namun harus tetap kulanjutkan mengingat siang dikit pasti berebut kamar mandi hehehe. Adzan berkumandang, saya mencari sumber suara untuk ku tunaikan kewajiban kami. Berbalut jaket tebal rasanya masih kurang untuk menahan rasa dingin di kaki gunung Merbabu.

Sholat kami usai dan kembali ke basecamp untuk memesan isi perut di tempat bude yang siap disajikan. Berburu segelas susu anget rasanya ada nikmat tersendiri saat mengaliri usus-usus kosong-kosongku. Hidangan nasi rames pagi itu kusambut dengan lahapnya terlebih sebentar lagi perjalanan untuk menuju sinting akan dimulai

Waktu menujukkan pukul 06:30, tim kami berbagi pekerjaan, ada yang kemas keril dengan logistiknya, ada yang antri tiket ada juga yang menulis seluruh perbekalan dari rombongan.

Antrian sudah di dapat cek logistik sudah aman, kami mempersiapkan diri untuk pendakian menuju sinting di Gunung Merbabu Via Suwanting.

Ambil Caption diantara logistik

Jangan lupa baca juga part berikutnya


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pendakian Gunung Sumbing Via Garung (Jalur Terbaru)

Muncak Merbabu via Thekelan Kopeng Salatiga, Kamu Bisa Lewati Rute Ini

Pendakian Gunung Sumbing Via Dukuh Seman Temanggung