8 Tips Mendaki Gunung Saat Musim Hujan
Kita ketahui bahwa negara Indonesia merupakan negara tropis yang memiliki 2 musim yaitu musim kemarau dan musim penghujan. Namun bagi kalangan para penggiat alam yang meraka sudah memang menjadi hobinya mereka tidak akan mengenal musim untuk menjelajah di pegunungan yang mereka inginkan. Memang rata-rata semua pendakian memiliki resiko masing masing, misalnya pada musim kemarau resiko yang sering terjadi adalah bahaya kebakaran hutan, debu yang tebal serta panas yang sangat menyengat. Pada musim penghujan juga lebih banyak resiko yang akan didapatkan para pendaki. Pertama, cuaca yang tidak mendukung, hujan yang mengguyur pasti akan membuat segala peralatan basah semua. Kedua, kabut yang tebal dan pasti menghalangi pemandangan kita dan tidak bisa mendapatkan view indah yang kita inginkan. Ketiga, medan yang licin tentunya akan berisiko terpeleset jika tidak berhati-hati. Keempat, mudah terserang penyakit gunung seperti Hypotermia karena faktor badan yang terlalu dingin...