Postingan

Pendakian Gunung Lawu Via Jogorogo - Part I ( Pengobat Kecewa)

Gambar
Gunung Lawu Perencanaan yang gagal akhirnya saya mengalihkan tujuan untuk tetap berjalan di sebuah pegunungan bersama teman saya mas Dwi dari Ungaran. Awalnya kami akan pergi ke Gunung Gede Pangrango bertepatan dengan pelaksanaan pernikahan keponakan saya yang di Jakarta yang terjadwal tanggal 9 April 2021. Berkoordinasi teman-teman yang di Jakarta dan Bogor sudah saya lakukan, namun akhirnya semua ditunda karena akad nikah yang ditunda menjadi tanggal 31 Juli 2021 nantinya. Untuk mengobati rasa kecewa akhirnya kami alihkan tanggal tersebut ke Gunung Lawu yang tidak seperti biasanya. Kami mengambil jalur yang jauh dari keramaian dan sangat jarang di lewati oleh pendaki kecuali penduduk lokal yaitu Gunung Lawu dengan jalur pendakian Jogorogo Ngawi, Jawa Timur. Jalur ini merupakan jalur terpanjang di Gunung Lawu yang dimulai pendakian dari ketinggian 500 an MDPL. Sementara yang lain jalur pendakian sudah dimulai di atas 1200 an MDPL. Singkat cerita kami mulai perjalanan kami dari tanggal...

Piknik di Gunung Andong Bersama SMA Muhammadiyah I Demak

Gambar
Tidak terlintas sebelumnya dalam benak saya dan teman-teman saat sekolah kami memiliki kesempatan untuk mengadakan kegiatan rutin dua tahunan sekali. Biasanya sekolah kami mengadakan piknik di tempat wahana permainan selera anak-anak muda jaman sekarang dan diakhiri dengan belanja kesukaan anak muda di tempat-tempat yang menjajakan makanan khas suatu daerah saat pulang dari tempat wisata tersebut.  Namun kali ini tiba-tiba kepala sekolah memanggil saya untuk menghadap di ruang kerja beliau. Saya hanya mengira urusan kegiatan PPDB di sekolah kami. Namun ternyata jauh diluar perkiraan saya yang ditanyakan kepada saya. Beliau bilang kepada saya, Mr jika kegiatan rutin dua tahun sekali sekolah kita diadakan tazabur alam bagaimana?? Tapppppp... pikiran saya seperti gayung bersambut saja hehehe. Mungkin juga karena kepala sekolah kami, melihat saya suka mbolang dan akhirnya meminta saya untuk mengurus segala keperluan tersebut. Dipilihlah Gunung Andong yang sangat ramah untuk mereka para...

Tips Sederhana Mengenalkan Anak Dengan Alam

Gambar
Mengenalkan anak anak saya kepada alam sebenarnya sudah menjadi keinginan lama sekali. Namun karena berbagai pertimbangan akhirnya mendapatkan momen yang pas untuk mengenalkan anak-anakku ke alam. Sebenarnya setiap saya mudik ke tempat mbah kakung saya selalu menyempatkan untuk pergi ke sawah atau ladang, tujuan saya agar mereka terbiasa di alam yang jauh dari keramaian kota yang isinya dengan bangunan-bangunan dan tumbuh-tubuhan yang mulai jarang.  Sebelum saya mengenalkan anak-anak ke alam, khususnya ke dunia pendakian gunung saya selalu membawa boneka yang saya jadikan mimpi untuk suatu saat nanti bisa membawanya untuk menikmati dan mensyukuri apa yang telah Allah berikan kepada kami. Kesempatan itu akhirnya datang juga untuk anak ke dua ku. Namanya Ahmad Thoriq Arridwan yang saat ini berusia mau empat tahun. Sebelum keberangkatan terlebih dahulu saya terlebih dulu bercerita tentang rencana untuk nai gunung kepada si Oik. Dari ekpresinya memang semangat sekali, selain itu saya s...

Pendakian Gunung Sumbing Via Basecamp Adipuro, Kaliangkrik, Magelang

Gambar
Perjalanan kami untuk kembali mengajakkan kaki ini melangkah di Gunung Sumbing ini sudah terencana saat salah satu grup WhatsApp Puisi Para Pendaki yang kala itu berkeinginan mau mencoba naik gunung Sumbing. Dari sinilah akhirnya kami berkoordinasi untuk merencanakan hari, tanggal dan waktu. Akhirnya kami memilih pada tanggal tiga belas dan empat belas Februari dua ribu dua puluh satu. Kebetulan tanggal tiga belasnya merupakan Tahun Baru Imlex jadi ada libur yang cukup panjang selama tiga hari. Rencana awal kami akan naik gunung Sumbing via Bowongso, namun karena masih pandemi dan musim hujan yang intensnya masih tinggi jalur ini masih ditutup untuk pendakian. Option ke dua akhirnya kami mencoba menghubungi basecamp Kaliangkrik sekalian ingin melihat Nepal Van Java kata teman-teman. Terpilihlah basecamp Adipuro Kaliangkrik yang berada di sebelah Timur basecamp Butuh. Tanggal dua belas Februari teman yang di Lampung mulai bergerak untuk menuju ke Magelang. Sementara saya sendiri baru be...

Tips Jika Kita Tersesat di Hutan

Gambar
Inilah hal-hal yang harus dilakukan ketika kita tersesat di hutan ataupun di gunung. Langkah-langkah yang efisien serta dapat menghemat energi adalah sebagai berikut: STOP Bukan berarti kita berhenti untuk melakukan sesuatu akan tetapi lebih mengarah kepada apa yang harus kita lakukan. STOP berarti Stop (berhenti), Think (berfikir), Observe (amanti), Plan (Rencana). Tersesat di hutan atau di gunung memang menjadi momok tersendiri kepada merekan yang menyukai kegiatan outdoor, sehingga sudah sepantasnya dan seharusnya sebagai seorang yang menyukai kegiatan tersebut haruslah bisa berfikir tenang dan mengambil sebuah keputusan dengan pertimbangan. Buat Keputusan-Keputusan Pertama yang Tepat Anda boleh mulai bergerak jika anda sudah menunggu dan yakin tidak ada seseorang yang akan datang untuk melakukan penyelamatan. Apabila anda berjalan kaki dan mengetahui bahwa posisi anda tidak jauh dari pemukiman, cobalah untuk mencari tahu dari mana anda berangkat dan kembali pada titik yang anda ken...

Mendaki Gunung Lawu Part I (Ketemu Bule Lagi)

Gambar
Bule Oh Bule Perjalanan kali ini kami mulai dari Kota Salatiga tepatnya waktu itu dengan berjanjian dengan Kak Ardhi yang kala itu mengantar barang ke Semarang. Janjian awal adalah mau silaturrohiim ke tempat beliau dan paginya akan ke Gerojogan Sewu Tawangmangu. Namun setelah dipikir-pikir karena lokasi tersebut ada di kaki Gunung Lawu, akhirnya kami memutuskan untuk naik Gunung Lawu lewat basecamp Cemoro Sewu. Sesampai di tempat kak Ardhi saya dipersilahkan istirahat sementara beliau pergi ke kantornya kembali untuk laporan dari tugas-tugasnya. Sementara saya berkomunikasi dengan bang Mbegog Soak Solo untuk diajak gabung naik ke Gunung Lawu dan beliaupun menyanggupinya. Perjalanan dari Karanganyar kami mulai pada sore hari pukul 5 yang kala itu diiringi dengan hujan rintik-rintik. Dengan motor kami pacu perjalanan kami ke basecamp Cemoro Sewu. Karena tidak tau jalan saya hanya nebeng di belakang dan pada pukul 18:30 kami sudah sampai di basecamp Cemoro Sewu dan menunggu kedatangan ba...

Merapi Part II (Ada Bule di Merapi)

Gambar
Merbabu dari Merapi Pengalaman menapakkan kakiku yang pertama membuat saya benar-benar ketagihan untuk kembali ke Merapi. Selain itu aktivitas di media sosial yang akhirnya menambah bnnyak teman-teman yang memiliki keinginan yang sama untuk menghabiskan sebuah liburan di sebuah gunung yang kemudian mengagendakan untuk janji bertemu di Merapi bersama. Shelter Penggiat Alam merupakan kelompok pecinta alam yang diadministrasi oleh beliau Kang Musvero (Pemalang) menjadikan grup pertama di media sosial yang merencakan tanggal 23 dan 24 Maret untuk bertemu di Pasar Bubrah gunung Merapi.  Berkoordinasi dengan telepon seadanya waktu itu dengan memanfaatkan bonusan menelpon pada sesama kartu GSM, selama H minus seminggu. Ada yang dari Surabaya (Nico), Jakarta (Hery), Bandung, Pemalang (Musvero), Demak (Mr. Adi), Semarang, Cirebon (Afirman K), Wonogiri (Ardi), Solo (Belind Ard), dan beberapa kota lainnya yang jumlahnya waktu itu ada kurang lebih 55 orang,  Depan Basecamp Barameru Pada h...